Puisi

Puisi: Jangan Kau Sakit Di Masa Pandemi

Oleh: Luluk Zakiyah

Jangan kau sakit di masa pandemi,
Sakit di masa pandemi itu pamali,
Siap-siaplah batuk sembunyi-sembunyi,
Bahkan kau akan merasa sebaiknya segera saja mati.

Kata-kata Covid membuatku lebih sakit,
Berangkat ke dokter takut dituduh Covid,
Sekedar tampak lemas dan batuk sudah didakwa Covid,
Hingga mimpi didatangi petugas Puskesmas dipaksa tes Covid.

Suara telepon seolah teror tersendiri,
Tak kuangkat kecuali dari saudara sendiri,
Takut mengangkat lalu terbatuk,
Tak punya jawaban kecuali memang belum sembuh.

Demam kubiarkan berlarut,
Batuk kusembunyikan di bawah selimut,
Lemah lunglai kubalut dengan senyum,
Meski mual kutahan hingga tertidur.

Sampai kapan ku tenggelam dalam cemas dan takut,
Sedangkan demam, mual, dan batuk tak kunjung sembuh.

Mana ilmuku yang mendadak pergi menjauh,
Hingga tak sanggup membangun semangat sembuh.

Kubangun lagi semangat buat mengusir sakitku,
Kuberanikan diri menemui dokter diiringi ayat-ayat penyejuk kalbu,

“Silahkan tes swab dan rontgen, serta ini saya beri obat lambung”
Kalimat dokter singkat sambil menatap tubuh lunglaiku.

Berangkat ke lab kuberanikan diriku,
Ketika tekad sedang menggebu jangan kau tunda waktu,
Para sahabat menelpon memotivasiku,
Aku yakin negatif karena sudah bersembunyi dalam tiga minggu.

Adzan Maghrib menenangkan hatiku,
Hasil Tes semuanya negatif membuatku riang menderu,
Segera terbang menuju Bu Grace nama dokterku,
Singkat dijawab,  “Perbaiki gizi ibu jangan lupa minum susu”

Alhamdulillah puji syukur kuucap selalu,
Terimakasih kepada Bapak Kepala Sekolahku,
Izin empat hari mendadak menjadi empat minggu,
“Semoga sehat selalu”, doa Bapak Ghofar yang menenangkan hatiku.

Buat para pembaca tulisanku,
Jangan kau lepas maskermu,
Cuci tanganmu jangan pernah kau ragu,
Jaga jarakmu bukan berarti kau menjauhi temanmu.

Kecuali kau siap sakit karena sudah takdirmu
Tapi ingatlah anak-anakmu akan sedih melihatmu.

30 September 2020.09.16
Ruang BK SMA Khadijah

*Penulis adalah guru BK SMA Khadijah

gambar: illustrationdaily.com

Similar Posts

One thought on “Puisi: Jangan Kau Sakit Di Masa Pandemi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *