Informasi Sekolah

82 Siswa SMA Khadijah Ikuti Munaqosah Tingkat Yayasan Khadijah

Turcham.com – SMA Khadijah Surabaya ikuti penilaian Munaqosyah Tartil Al-Qur’an tingkat Yayasan yang di selenggarakan oleh Yayasan Khadijah Surabaya, bertempat di 4 ruangan di SMA Khadijah yang sudah ditentukan pada Rabu (01/02). Agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun ini, kini dihadiri oleh 82 Siswa SMA Khadijah yang telah di seleksi sebelumnya.

Munaqosyah merupakan ujian kinerja yang bertujuan untuk menguji kemampuan peserta didik dalam membaca Al-Qur’an. Program ini dilaksanakan secara bertahap di berbagai tingkat, yaitu Tingkat Unit, Tingkat Yayasan dan Tingkat PIQ, kemudian diakhiri dengan Munaqosyah Terbuka.

Menurut tim TPPQ (Tim Pengajaran Pendidikan Quran) Sekolah Khadijah Surabaya, Mukhammad Zulfa, mengucapkan terima kasih kepada siswa-siswi SMA Khadijah Surabaya atas dukungan dan kerjasamanya.

Pesan dari Ustadz Zulfa “Munaqosyah ini cuma mencari bagaimana mereka membaca Al-Quran dengan baik, jadi bukan sebuah akhir,” ujar Mukhammad Zulfa. (CIZ)

417 total views, 1 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *