SMA Khadijah gelar peringatan Hari Lahir (Harlah) NU ke- 96 di auditorium (31/01/). Agenda yang diikuti seluruh siswa ini digelar secara virtual.
Menurut Nurmantoko, dalam sambutannya mewakili kepala sekolah, melalui agenda ini berharap agar seluruh siswa berkhidmat dalam ajaran Aswaja.
“Ketika sudah memperingati itu kita tahu bahwa kita ini orang NU, kemudian paham tentang NU. Kita juga berkontribusi dalam NU juga tidak kalah pentingnya apa yang kita lakukan berlandaskan Aswaja” ungkapnya.
Agenda inti yakni talk show interaktif bersama KH. Dr. Achmad Muhibbin Zuhri, M.Ag. Adapun tema yang diangkat yakni “Kemandirian dalam berkhidmat Untuk Peradaban Dunia”.
Menurut Beliau, karena peradaban dunia terus berkembang maka NU harus tetap kokoh dalam otoritas Aswaja.
“NU ini sangat kokoh dalam posisi otoritas itu tapi kita disadarkan oleh munculnya pengaruh-pengaruh baru” ujarnya
Agenda yang berlangsung dengan semarak ini diawali dengan alunan sholawat dari Tim Banjari SMA Khadijah.
Adapun susunan acara tersebut yaitu pembukaan, pembacaan ayat-ayat Al-Quran oleh Nabiel Firdausi dari kelas XII MIPA 4, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Ya Lal Wathon, pelantikan SATGAS Covid-19, sambutan kepala SMA Khadijah, tausiah, dan tahlil.