Informasi Sekolah

Maknai Harkitnas Lewat Jajaran Pemenang Cipta-Baca Puisi

Dalam rangka Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada 20 Mei lalu, Himanesa Universitas PGRI Adi Buana Surabaya menyelenggarakan kompetisi Cipta dan Baca Puisi SMA/SMK Se-Jawa Timur.

Kemarin (25/05), Salah satu siswi SMA Khadijah berhasil berdiri bersama jajaran para pemenang. Rinda Bayyinah Nuur Kariimah (siswi XI 2) mengharumkan nama sekolah dengan membawa pulang kemenangan juara 2.⁠

Selepas acara, Rinda berkesmpatan untuk menceritakan perjalanannya mengikuti kompetisi ini. Ia mengaku bahwa persiapan lomba ini terkesan cukup singkat di tengah kesibukan sekolah. Walaupun begitu, berkat dukungan guru, Rinda merasa lega dapat menyelesaikannya.

“Untuk persiapannya sendiri cukup singkat karena memang aku baru memulai daftar itu di H-5 sebelum pendaftaran akhir lomba ditutup, dan disitu posisi nya baru berkesempatan membuat puisi di hari Minggu karena Jumat-Sabtu nya masih sibuk acara sekolah. Membuat puisi juga perlu waktu yang tepat agar makna yang tersirat di tiap baitnya tersampaikan. Dalam sehari itu puisi itu dibuat, dan keesokan hari nya dibantu koreksi oleh Pak Shodiq, dan mulai latihan di hari selanjutnya.” jelas Rinda.

Uniknya, tak hanya proses pembuatannya yang singkat, namun pengumpulan karyanya pun tepat 10 menit sebelum di tutup.

“Pengumpulan naskah dan video di kumpulkan tepat 10 menit sebelum tutup. Alhamdulillah nya tepat waktu sehingga melegakan rasanya bisa mengumpulkan karya sendiri pada saat itu.” ungkap Rinda.

Setelah fokus pada proses pembuatan karya, Rinda sempat memberikan juga motivasi dan kesannya setelah mengikuti event ini khususnya menjadi salah satu pemenang.

⁠”Percaya diri bener-bener jadi patokan banget untuk bisa meyakinkan diri sendiri bahwa suatu usaha atau karya yang kita ciptakan itu akan berhasil. Bangga sekaligus seneng banget, ber-experience langsung di salah satu universitas. Pesan untuk temen-temen sebagai generasi Z, seringkali rasa tidak percaya diri itu muncul, tapi semua hal yang dilalui itu adalah tantangan bagi setiap individu. Jadi, mulai mencoba dan berani melangkah dari sekarang yaa,” tutupnya dalam sesi wawancara.

(lal)

639 total views, 6 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *