Penyembelihan hewan qurban pada (18/06) menjadi acara puncak dalam rangkaian Gebyar Idul Adha 2024. Kegiatan dengan tema “Tebarkan Kebaikan Berqurban, Tebarkan Kebaikan” ini bertempat di lapangan rumput SMA Khadijah.
Abdul Chaq, ketua panitia, mengungkapkan pentingnya kegiatan ini.
“Untuk memotivasi para siswa bahwa peduli kepada sesama itu indah. Dalam beribadah manusia tidak cukup beribadah kepada tuhan secara langsung, tetapi butuh yang namanya ibadah sosial yakni kepedulian kepada sesama.” Jelasnya.
Persiapan yang dilakukan oleh PK IPNU-IPPNU SMA Khadijah telah dimulai sebulan sebelumnya. Dengan menggedarkan kotak infak ke setiap kelas untuk diisi seikhlasnya dan juga membuka melalui transfer.
Para siswa, guru, staf sekolah bekerja sama dalam pemotongan daging dan menguliti hewan qurban. Bau amis tidak menjadi penghalang dalam meningkatkan semangat kebersamaan di agenda rutin ini.
Menghitung daging secara teliti, membungkus daging kedalam plastik, dan menjadikan satu dalam karung. Warga SMA Khadijah bekerja keras dalam menyelesaikan tugas masing-masing. Berkat itu, sebanyak 4 ekor sapi dan 1 ekor kambing berhasil di distribusikan.
Adapun pendistribusian hewan qurban diberikan kepada masyarakat yang ada di lingkungan Yayasan Khadijah secara umum. Tidak lupa kepada siswa-siswi, guru, dan karyawan SMA Khadijah. Kemudian dibagikan kepada warga yang membutuhkan yang berada di luar SMA Khadijah. Daging qurban akan dititipkan kepada bapak/ibu guru untuk diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
(aql)
3 total views, 3 views today