Turcham.com – Setelah melaksanakan PTS (Penilaian Tengah Semester) genap selama kurang lebih dua minggu. Hari Jum’at (26/03) tiba saatnya untuk pembagian raport, tentu saja secara online. Selain membagikan raport lewat media komunikasi yaitu WhatsApp, SMA Khadijah Surabaya juga memberi arahan kepada siswa-siswi kelas X dan XI terkait dengan kenaikan kelas.
Arahan ini langsung disampaikan oleh H. khoirul Muaddib, S.Ag.,MM selaku Waka Kurikulum. Dikondisi pandemi seperti sekarang ini, beliau mengharapkan siswa-siswi SMA Khadijah untuk belajar secara mandiri.
“Belajar mandiri itu penting sekali, kalau belajar mandiri tertanam mulai sekarang, nanti walaupun kalian sudah berumur, itu nanti belajar seperti kewajiban. Kayak seperti kebutuhan primer,”
Kriteria untuk kenaikan kelas dan agenda penting dari kalender pendidikan juga disampaikan oleh beliau.
Berikut agenda penting yang telah disampaikan:
- Rapor Tengah Semester Genap = Jum’at 26 Maret 2021.
- Libur Permulaan Puasa = Menunggu info resmi dari yayasan.
- Penilaian Akhir Tahun (PAT) = 26 – 30 April 2021 (Tahap I)
- Pondok Ramadhan = 3 – 5 Mei 2021.
- Libur Awal dan Akhir Hari Raya = Menunggu info resmi dari yayasan.
- Penilaian Akhir Tahun (PAT) = 24 – 31 Mei 2021 (Tahap II)
- Wisuda Virtual dan Pembagian Rapot Akhir Semester = Sabtu, 19 Juni 2021.
- Masuk Awal Tahun Pelajaran 2021-2022 = Senin, 12 Juli 2021. (nin)