Puisi

Puisi-Puisi Kirana Luna Vitruni Kukyla

Kirana Luna Vitruni Kukyla, salah satu siswi di SMA Sutomo 1 Medan. Lahir pada 26 Juli 2006. Menulis puisi dan cerita di buku yang berjudul “Bahasa Milik Kenangan” saat masih bersekolah di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Surabaya.


SEPUCUK UNTUK BUNGA MAWAR

Kalau nanti, waktu tak pernah benar-benar membunuh kita,
Biar kutelan lagi waktu-waktu lalu.
Apapun yang terjadi, kau harus selalu bahagia.

Kita harus kuat, diantara bertaburnya kelopakmu.
Diantara para kembang lainnya.

Jangan terlalu sedih.
Kau tau? Ada hal yang tak pernah benar-benar bisa kendalikan.
Meski sepenuh jiwa sudah menginginkan.

Kalau nanti waktu benar-benar ada,
Siapkan diri untuk merawat yang terluka.
Yang terdalam dalam jiwa.
Yang merasuk dengan hal yang melekat sepanjang usia.

Kau harus melanjutkan.
Hidup akan selalu lebih baik.
Tanpaku, kau harus tetap berdiri sendiri.
Karena memang mungkin begitu seharusnya.

Dari buku yang berjudul “Bahasa Milik Kenangan”

Gambar oleh salamdakwah.com

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *