Informasi Sekolah

Raih Juara 2, Ini Konsep Mading Kaost di Gelaran AISF!

Mading Kaost raih juara 2 dalam AISF 2023 yang berlangsung di Balai Pemuda Surabaya pada (07/10). Acara diikuti oleh beberapa anggota perwakilan Mading Kaost.

Mading 3D dengan judul Suwarnabhumi yang artinya Pulau Emas, memuat tema Sejarah Ekonomi Islam yang sudah ditentukan oleh pihak penyelenggara dan pembina Mading Kaost. Masing-masing ragam hiasan dan ornamen yang ditambahkan pada mading 3D tersebut memiliki filosofi masing-masing.

Persiapan yang mereka lakukan mulai dari menentukan konsep dan filosofi, menyusun kebutuhan, anggaran serta bahan dan proses pembuatan. Proses pembuatannya memakan waktu selama 2 minggu, mengingat ukurannya yang besar dan detail yang rumit, menjadi tantangan tersendiri bagi anggota untuk bisa menyelesaikannya tepat waktu.

Kayla Queena, ketua Mading Kaost, mengungkapkan bahwa kemenangan ini berkat kerja keras dan kesediaan anggota dalam bekerjasama.

“Pastinya bangga banget dan sangat berterimakasih sama semua yang berpartisipasi karena sudah kerja keras dan ‘ngerelain’ banyak waktu dan tenaga buat lomba mading kali ini” ungkapnya

Tentunya dalam kejuaraan perlombaan ini diharapkan bisa mampu meningkatkan kepercayaan diri dan semangat Mading Kaost dalam perlombaan kedepannya. (Nov)

1,518 total views, 3 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *