Jelajah

SBP: Kumpul Baca dan Sharing Buku Bareng Ala Piknik

Oleh: Zafarani Gina Putri Sholehah

Pernah gak sih kalian ingin punya teman sharing tentang buku yang dibaca? Surabaya Book Party tujunya! komunitas ini adalah wadah bagi masyarakat yang ingin membaca atau sharing buku bersama.

Kemarin, aku berkesempatan untuk ikut serta dalam kegiatan ini yang bertempat di Taman Ekspresi Surabaya tepatnya di Jl. Genteng Kali No.67, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur.

Surabaya Book Party (SBP) ini menyongsong tema bak piknik di taman yang mempunyai 3 sesi:

  • Sesi pertama; para anggota duduk melingkar di tikar yang sudah disediakan dan mulai membaca buku yang dibawa dari rumah atau yang sudah disediakan. Kegiatan ini berjalan selama 2-3 jam.
  • Sesi kedua adalah yang paling ku tunggu-tunggu yaitu sharing atau diskusi bersama tentang buku yang sudah dibaca, kita menjelaskan tentang buku yang dibaca secara bergantian sesuai putaran, kita juga bebas berpendapat tentang buku yang mereka jelaskan.
  • Sampai di sesi ketiga atau yang terakhir yaitu semacam ice breaking para anggota SBP diberi kertas yang berisikan nomor untuk membentuk kelompok. Yap, sesi ini adalah sesi mini games, dimana setiap kelompok diharuskan berbaris dan yang paling belakang memperagakan kata kata yang diberikan, sedangkan yang paling depan menggambar apa yang diperagakan, jika kalian menebak ini adalah tebak gambar maka seratus untuk kalian!

Komunitas ini baru terbentuk mulai Oktober 2023. Selain di Surabaya, komunitas book party bisa ditemukan juga di kota kota lain seperti Medan, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Makassar.

Aku sangat berharap komunitas seperti ini bisa berjalan dengan lancar karena pengalaman seperti ini sangat membekas dan tak akan dilupakan. Kapan lagi kita bisa sharing buku dengan orang baru (untuk yang pertama kali mengikuti) lalu mendapat teman baru, pengalaman baru, dan rekomendasi buku menarik?

Untuk info lebih lanjut terkait komunitas, jadwal kegiatan, dan lebih jelasnya, yuk langsung cek Instagram mereka di @sbybookparty.

168 total views, 3 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *