Informasi Sekolah

Sosialisasi Manasik Haji dan Umroh: Menambah Wawasan dan Pemahaman

Sosialisasi Manasik Haji dan Umroh dihadiri oleh seluruh siswa kelas XI di Auditorium SMA Khadijah (18/12).

Salah satu siswa, Ramadhan Hidayat, memberikan kesan pertama yang positif terkait acara tersebut. “Kesan pertama saya cukup senang, tertarik, dan amazed dengan sosialisasi ini. Sejak TK, saya sudah diajarkan tentang Manasik Haji dan Umrah, tetapi hanya sedikit informasi atau umumnya saja yang diberikan oleh guru saya. Sosialisasi ini benar-benar membuat saya berpikir dan menambah pengetahuan saya mengenai ibadah Haji dan Umroh.”

Materi sosialisasi juga memberikan informasi yang mendalam dan menarik bagi siswa. “Yang paling menarik bagi saya tadi adalah saat praktek menggunakan pakaian ihram dengan benar. Saya baru menyadari bahwa ada tata cara khusus dalam memakai pakaian ihram, dan hal ini sangat penting untuk menghindari kesulitan selama ibadah Haji atau Umroh,” tambah Rama.

Selain teori, sosialisasi juga menyajikan praktek langsung dengan bantuan dokumentasi dari Ust. Mukhammad Zulfa dan H. Agus Fahmi. “Praktek langsung dan dokumentasi pada saat haji/umrah secara langsung membantu saya memahami secara nyata mengenai materi haji/umrah yang disampaikan,” ungkapnya.

Adanya pretest juga menjadi salah satu aspek positif dari sosialisasi ini. “Pretest yang dilakukan sangat membantu saya memahami proses Manasik Haji/Umroh karena sebelumnya saya dapat langsung mengetahui sejauh mana pemahaman saya tentang cara melakukan Haji/Umrah dengan benar.”

Dengan demikian, sosialisasi Manasik Haji dan Umroh berhasil memberikan pemahaman mendalam dan praktis kepada siswa-siswa kelas XI. Acara ini tidak hanya menjadi tambahan ilmu, tetapi juga memberikan wawasan yang berharga terkait persiapan dan pelaksanaan ibadah Haji dan Umroh. (CIZ)

360 total views, 6 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *