Informasi Sekolah

Stadium General : Strategi Sukses Menggapai Karir Impian

Dalam rangka kegiatan tengah semester untuk membangun semangat juang para siswa siswi, pada pagi hari ini (05/10) SMA Khadijah menggelar seminar yang dihadiri oleh seluruh siswa siswi kelas X dan XI di Aula SMA Khadijah.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan oleh Ibu Siti Khayunah, M.Pd selaku koordinator kegiatan. Kemudian dilanjutkan dengan acara inti yaitu seminar yang pada tahun ini mengangkat tema “Strategi Sukses Menggapai Karir Impian” yang secara langsung dibawakan oleh Ibu Ari Khusumadewi, S.Pd, M.Pd selaku sekretaris pusat pengembangan karakter dan bimbingan konseling UNESA.

Seminar kali ini membahas mengenai potensi & minat bakat, definisi sukses, aspek yang mempengaruhi kesuksesan, strategi hingga career planning dan goals setting. Tak hanya itu, disini para siswa siswi juga dihimbau untuk segera menentukan impiannya mulai saat ini tanpa memikirkan perkataan/pemikiran orang mengenai hal itu.

“Tidak ada seseorang di dunia ini yg lahir tanpa potensi, lalu bagaimana cara mengetahui potensi tersebut? menggali dengan jujur pada diri sendiri” jelas Ibu Ari

Selama penyampaian materi seminar, para siswa siswi sangat menunjukkan antusiasme nya dengan aktif menjawab serta bertanya di akhir sesi. Setelah semua rangkaian acara telah dilaksanakan, pada pukul 09.45 WIB seminar ini resmi diakhiri dan para siswa siswi melakukan persiapan untuk kegiatan berikutnya.(Lal)

879 total views, 3 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *