Informasi Sekolah

SMA Khadijah Gelar Halal Bihalal Pasca Libur Lebaran

Turcham.com – Momentum Hari Raya Idul Fitri masih terasa hingga saat ini. Pada Rabu (03/5), SMA Khadijah menyelenggarakan kegiatan Halal Bihalal, yang diadakan pada hari pertama masuk sekolah setelah liburan lebaran 1444 H. Seluruh siswa, guru, dan karyawan SMA Khadijah berkumpul di Aula Khadijah untuk mengikuti acara tersebut.

Acara dibuka dengan pembacaan shalawat oleh ekskul Banjari SMA Khadijah, serta sambutan dari Mas Ghofar S, Ag. M.Pd.I selaku Kepala Sekolah SMA Khadijah.

“Mudah-mudahan kita setelah Ramadhan, kita menjadi bayi yang baru lahir, tetapi tidak seperti bayi yang baru lahir. Karena bayi yang baru lahir itu tidak memiliki dosa maupun pahala, tetapi kalian (kita) menjadi bayi yang baru lahir tapi ada tambahan pahalanya.” ucap beliau dalam sambutannya.

Dilanjutkan dengan pembawaan tausiyah oleh Ust. H. Agus Fahmi S. Ag, yang membahas beberapa hal tentang Hari Raya Idul Fitri, hubungan sesama manusia, dan hubungan kepada Allah.

Beliau mengatakan bahwa hari ini Saya kepingin anda bisa melakukan, dan di sini kita duduk punya tujuan. Tausiyah hari ini berjudul DILARANG KENA GANGGUAN TELINGA.

Dalam tausiyahnya, Ust. H. Agus Fahmi S. Ag juga mengadakan kuis kecil-kecilan dengan hadiah yang diberikan langsung oleh beliau. Beberapa siswa yang maju disuruh menjawab pertanyaan seputar Idul Fitri, bahkan hingga bersholawat di depan panggung.

Memasuki inti acara, seluruh guru SMA Khadijah dipersilahkan berbaris di depan dan seluruh siswa membentuk barisan untuk memulai berjabat tangan dengan para guru. Kegiatan ini juga diiringi alunan shalawat oleh ekskul Banjari.

Dari kepala sekolah, para guru dan karyawan, serta siswa kelas X, XI, dan XII bergantian untuk bermaaf-maafan pada atmosfer lebaran ini. Para siswa kemudian diperbolehkan kembali ke kelas masing-masing setelah usai bersalaman, sambil menunggu salat Dhuhr berjamaah. (CIZ)

567 total views, 6 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *