Informasi Sekolah

KTS 24-25: Arsosix Si Paling Rubber and Balloon Relay

Arsosix menangi lomba rubber and balloon relay setelah kalahkan Tenfouria pada Kegiatan Tengah Semester (30/9). Lapangan rumput Khadijah menjadi saksi bisu persaingan sengit mereka.

Naura, ketua KTS, mengatakan jika kegiatan ini bertujuan untuk refreshing setelah PSTS berakhir. “Tujuan acara ini tentu saja supaya murid-murid SMA Khadijah bisa refreshing sehabis PSTS. Terus juga biar bisa mempererat rasa persahabatan di SMA Khadijah,” jelasnya.

Lomba ini terdiri atas 8 orang dengan 4 laki laki dan 4 perempuan. Di dalam estafet karet, 4 siswi dalam tim tersebut akan menggigit ujung sedotan. Kemudian mereka harus menyalurkan karet dari ujung sedotan yang satu ke ujung yang lain.

Ketika karet telah sampai ke siswi terakhir, siswi tersebut harus memasukkan karetnya ke dalam kotak yang berisi balon air. Setelahnya, siswi tersebut harus melempar balon air ke atas sarung yang sudah dibentangkan oleh dua peserta. Kemudian mereka melakukan estafet dengan melempar balon tersebut, hingga ke garis finish.

Kelvin, Arsosix, mengatakan kunci kemenangan mereka adalah cara bermain mereka yang santai tapi membantai. “Easy win, soalnya kami mainnya santai tapi bantai,” terangnya.

KTS kali ini dilangsungkan selama 2 hari (30/9-1/10). Dengan kegiatan-kegiatan yang tentu tak kalah seru dengan KTS maupun KAS yang telah terlaksana. Adapun kegiatannya yaitu: Stadium General, lomba Rubber and Balon Relay, Dj Speech Contest, Entrepreneurship Challenge, Pucuk Cool Jam, dan Awarding. (Nrb)

15 total views, 6 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *