Informasi Sekolah

Nuzulul Qur’an SMA Khadijah: Raih Keberkahan di Tengah Ramadhan

Turcham.com- Menyambut malam 17 Ramadhan yang diperingati sebagai Malam Nuzulul Qur’an, PK IPNU-IPPNU SMA Khadijah mengadakan kegiatan peringatan peristiwa ini pada Kamis (06/03). Acara ini bertempat di gedung Aula dan Auning SMA Khadijah yang dihadiri oleh siswa-siswi kelas X dan XI. Kegiatan ini berlangsung setelah kegiatan belajar mengajar usai, yaitu pukul 14.30 WIB.

Agenda inti dari kegiatan ini merupakan Mauidhotul Hasanah yang disampaikan oleh Gus Sa’dullah Syarofi Husein Ilyas, dengan tema “Bersama Bumikan Al-Qur’an dalam Setiap Langkah Kehidupan”.

“Maka jika ditafsirkan untuk membumikan Al-Qur’an artinya setiap harokatnya selalu bertambah derajatnya keyakinan kita kepada Allah SWT., selalu bertambah derajatnya kecintaan kita kepada Rasulullah SAW.,” jelas beliau dalam pemaparan Mauidzhotul Hasanah.

Sebelumnya, ada pula tampilan oleh Ahmad Syamil XI IPS 1, serta Nadya Putri XI MIPA 1 untuk membacakan Ayat Suci Al-Quran dan Syahril Tilawah.

Mas Ghofar S.Ag., M. Pd. I. selaku Kepala Sekolah SMA Khadijah dalam sambutannya menyampaikan bahwa beliau berharap kita semua dapat mengamalkan ilmu dan amal yang kita miliki berdasarkan ilmu pengetahuan.

“Kenapa kita bumikan Al-Qur’an dalam setiap langkah kehidupan? Supaya kita menjadi orang ilmiah yang alamiyah dan alamiyah ilmiah,” ungkap beliau.

Selain itu, Ketua IPPNU SMA Khadijah, Chamela Neo Farega, juga memberikan sambutan untuk memberikan apresiasi kepada para panitia dan peserta yang dapat menjadikan acara peringatan ini terlaksana dengan lancar.

Peringatan ini tentu dilanjutkan dengan hal yang paling dinanti yakni buka bersama seluruh siswa-siswi yang hadir, pada Auning Khadijah. Setelah melaksanakan shalat maghrib berjamaah, siswa-siswi berkumpul dengan kelasnya untuk menyantap menu berbuka yang telah disiapkan kelas masing-masing.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini SMA Khadijah tampilkan talenta baru untuk menampilkan cover lagu-lagu religi, HAZKHA – Harmoni Musik SMA Khadijah. Dalam acara ini, Tim Hazkha menampilkan beberapa lagu secara langsung, serta ditayangkan Video Musik Cover yang telah tayang pada kanal Youtube HAZKHA. Tak ketinggalan, Tim Banjari SMA Khadijah juga turut meramaikan peringatan ini dengan tampil dalam pra-acara Nuzulul Qur’an.

Peringatan ini kemudian ditutup dengan sholat tarawih berjamaah yang diimamkan oleh Ust. Mukhammad Zulfa S.E, M.Pd

(qis/bil/lal)

1,212 total views, 3 views today

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *